Hebat! Seorang Siswa di Dayeuhluhur Dinobatkan Menjadi Duta Siswa Indonesia Pelopor Baca Utama 2024

  • Whatsapp

Cilacap, Media3.id – Seorang siswa kelas XII MIPA 2 SMA Negeri 1 Dayeuhluhur, Cahyanto Dwi Purnomo dinobatkan menjadi Duta Siswa Indonesia Pelopor Baca Utama 2024 dalam ajang Duta Siswa Indonesia 2024 yang digelar pada 22 Januari 2024 lalu di Aula Raja Inal Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Utara, Kota Medan.

 

Read More

Pemilihan duta siswa Indonesia tingkat nasional ini berlangsung di Kota Medan mulai tanggal 18 – 22 Januari 2024 dengan tema, “Siswa Merdeka Belajar Siap Mewujudkan Indonesia Emas 2045”.

 

Cahyanto Dwi Purnomo siswa sebelumnya pernah meraih juara Harapan III dalam Lomba Penulisan Artikel Populer Tingkat Provinsi Jawa Tengah mewakili Kabupaten Cilacap.

 

Cahyanto sapaan Atoo berhasil menjadi salah satu Grand Finalis Duta Siswa Indonesia 2024 dan terpilih menjadi Duta Siswa Indonesia Pelopor Baca Utama 2024 bersama 5 anak lainnya setelah mengalahkan sekitar 5000 siswa di seluruh wilayah Indonesia.

 

“Prosesnya pertama administrasi, ada kurang lebih 5000 pendaftar dan saya berhasil lolos. Lalu ada tes akademik, penyampaian gagasan yang diunggah di media sosial, kemudian tahap uji publik untuk dipilih menjadi salah satu Grand Finalis,” jelasnya ketika dihubungi melalui Whatsapp.

 

Atoo bercerita dari sekitar 400 delegasi Jawa Tengah, hanya 10 anak yang berhasil lolos sebagai Grand Finalis Duta Siswa Indonesia 2024. Dari 10 anak tadi hanya 6 yang akhirnya berangkat ke Medan untuk menghadiri acara Grand Final Duta Siswa Indonesia 2024.

 

“Karena keputusan dikembalikan kepada anak, jadi hanya 6 yang lanjut. Sebelum keberangkatan untuk karantina, masih ada berapa tahapan lagi yang harus diikuti, yakni membuat video penampilan bakat, melakukan sesi wawancara, dan beberapa tahapan lainnya sebelum akhirnya dinyatakan lolos sebagai Grand Finalis dan bisa berangkat untuk karantina di kota Medan, Sumatra Utara. Saat karantina 5 hari, saya diberi pelatihan, dan ilmu dari para pelatih dan narasumber,” lanjutnya.

 

Dia pun tak lupa mengucapkan rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada berbagai pihak yang sudah mendukungnya.

 

( Iman )

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *